Postingan

Pelni Kini lebih Modern dan Teratur

Gambar
KM. Tilongkabila Akhir  bulan ini (30/06/2023) saya pingin saja melakukan perjalanan melalui jalur laut karena sudah sekian lama tidak lagi menggunakan Jalur laut. Tentu yang menjadi pilihan dalam perjalanan ini yaitu Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni). Beberapa tahun terakhir ini ada yang berubah dari pelayanan Pelni dibanding saat saya kuliah dulu, seperti berebutan tempat tidur, waktu yang tidak konsisten, dan banyaknya para calo.  Namun pada saat ini ataupun beberapa tahun terakhir ini pelni memperbaiki sistem mulai dari pesanan tiket hingga teraturnya penyediaan tempat tidur untuk setiap penumpang sesuai yang tertera di tiket. Kali ini saya (Dorokabuju) melakukan perjalanan Star dari pelabuhan Bima tujuan  pelabuhan Makassar namun melakukan transit di pelabuhan Labuan Bajo dengan menggunakan KM. TILONGKABILA yang direncanakan akan diberangkatkan pada pukul 13.00 Wita. Harapan dorokkabuju pada Pelni kedepannya agar tetap terus memperbaiki sistem, baik pelayanan, fas...

KKN Tematik Angkatan 8 IAIM Bima

Gambar
  Rabu 21 Juni 2023, Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Bima melalui lembaga penelitian dan Pengabdian masyarakat (LP2M) melepas secara resmi mahasiswa kuliah kerja nyata tematik angkatan 8 tahun 2023 di berbagai desa di wilayah kabupaten Bima. Salah satu yang menjadi pilihan lokasi KKN pada tahun 2003 ini adalah Kecamatan Sape dengan 4 posko yaitu posko Desa Sari, Desa Kowo, Desa Buncu, dan Desa Lamere. Pada Desa Sari berdasarkan pantauan awak dorokabuju dot com bahwa mahasiswa KKN didampingi oleh dosen pembimbing lapangan atau DPL Dr. Abdul Munir, M.Pd I. Kehadiran mahasiswa KKN tematik dari IAIM Bima ini disambut dengan penuh antusias dan semangat oleh warga terlebih perangkat desa yang sejak pagi telah menunggu kedatangan mahasiswa di kantor Desa Sari Kecamatan Sape. Dalam penyampaian pihak desa menyatakan bahwa setiap kali mahasiswa Institut Agama Islam Muhammadiyah Bima melakukan KKN pasti memberikan kesan yang baik dan meninggalkan hal-hal positif pada lokasi di mana m...

Penyegaran Pengurus LPTQ Kecamatan Sape Periode 2023-2026

Gambar
Musyawarah penyegaran LPTQ Sape  Sape-LPTQ, Rabu 07 Juni 2023. Camat Sape, Seluruh kepala Desa, kepala Sekolah se-Kecamatan Sape dan lembaga-lembaga duduk bersama dalam rangka musyawarah penyegaran pengurus LPTQ Kecamatan Sape. Susunan pengurus inti LPTQ yaitu, Ketua Dr. Nasaruddin, M.Pd I., Sekretaris H. Anwar H. Ishaka, S.Sos., dan Bendahara Amnah, S.Ag. Ketua LPTQ Sape periode 2023-2026 (kiri) bersama Ketua IKA Makassar Usai penetapan pengurus baru dilanjutkan dengan penetapan ketua MTQ Tingkat Kecamatan Sape yaitu sebagai Ketua Subhan H. Ismail, S.Pd.I., Sekretatis H. Anwar H. Ishaka, S.Sos., dan bendahara Jaharuddin, SE. Musyawarah MTQ Tingkat Sape 2023 Keqgiatan MTQ Tingkat Kecamatan Sape direncanakan akan dilaksanakan pada Bulan Juli 2023 yang bertempat di Aula Kantor Camat Sape.

Workshop Metodologi Penelitian LP2M IAIM Bima

Gambar
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Institut Agama Islam Muhammadiyah Bima mengadakan Workshop Metodologi Penelitian dengan tema "Bedah (atau Upgrade) metodologi penelitian dalam rangka meningkatkan kualitas riset dan publikasi" menghadirkan narasumber dari Peneliti PostDoctoral Pusat Riset Pendidikan BRIN Dr. Syahrul Ramadhan, M.Pd. juga merupakan Dosen Pascasarjana FITK UIN Sunan Kalijaga. Kegiatan disambut dengan antusias oleh peserta yang hadir dari berbagai lintas kampus yang ada di Kota maupun Kabupaten Bima bahkan Aula Dosen IAIM tidak cukup menampung/memenuhi semua peserta yang datang. Padahal di saat yang sama juga perkuliahan tetap berlangsung sehingga dosen IAIM banyak yang tidak sempat ikut workshop. Ketua LP2M iAIM Bima Dr. Nasaruddin, M.Pd I. dalam laporannya menyampaikan tujuan dilaksakan workshop sesuai tema yaitu meningkatkan kualitas riset dan publikasi mengingat tugas dosen bukan saja mengajar akan tetapi melakukan penelitian dan pengabdian ...

Lulus Fasilitator Guru Penggerak Angkatan 13

Gambar
  Fasilitator Guru Penggerak Angkatan 13 Ketua Umum Ikatan Alumni Makassar Sape berhasil dalam seleksi Fasilitator Guru Penggerak angkatan 13 setelah melewati tahapan-tahapan. Tahap 1 (pertama) seleksi administrasi selanjutnya seleksi esai berdasarkan pengalaman dan praktik yang telah dilaksanakan, tahap 2 (kedua) setelah dinyatakan lulus tahap pertama langkah selanjutnya dengan melakukan wawancara oleh dua orang asesor untuk menggali potensi calon fasilitator GP seperti:  Tujuan/Misi : Menjalani panggilan hidup sebagai pengajar yang memberi dampak positif secara luas, baik bagi anak didik maupun lingkungan sekitar, sehingga terjadi proses transformasi yang menunjukkan kemajuan positif baik bagi dirinya sendiri maupun anak didik dan lingkungan sekitar. Inisiatif untuk Mengambil Tindakan : Sebagai pengajar yang bertindak segera untuk mencapai tujuan; melakukan tindakan untuk meraih sasaran yang melampaui persyaratan minimum; bersikap proaktif dan mandiri.  Pembelajaran ya...

SAMBUTAN KEPALA KUA SAPE DALAM PEMBUKAAN MTQ TINGKAT DESA BUGIS KEC. SAPE KE- 56 TAHUN.2023 M/1444 H.

Gambar
Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sape (H.Sudirman.H.Hasan.M.Si) dalam Sambutannya berharap Kegiatan STQ ini mudah - mudahan akan mampu menyadarkan kita dan generasi terutama masyarakat Desa Bugis untuk Terus meningkatkan kecintaan kita terhadap Al-Qur'an.Kepala KUA sangat berharap bahwa kegiatan ini tidak hanya sekedar dilombakan seperti yang selalu dilaksanakan setiap tahunnya akan tetapi sebagai upaya untuk dapat meningkatkan kualitas bacaan,memahami ayat ayat Al-Quran, mengamalkannya serta menanamkan kecintaan terhadap Al - Qur'an. Dalam mengawali sambutan nya KUA Sape menyerahkan Bantuan beberapa Mushaf Al-Qur'an dan Buku Iqra untuk Kegiatan MTQ TK.Desa Bugis yang di terima Langsung oleh Bapak Kepala Desa Bugis. Kepala Kantor Urusan Agama diakhir Sambutanya Juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk menyambut Bulan Suci Ramadhan dengan Penuh kebaikan tanpa adanya suara suara yang mengganggu waktu istirahat dan ibadah saat bulan puasa seperti suara Knalpot M...

DKM Masjid Al-Hikmah Godo Woha Bima Adakan Kajian Kontemporer

Gambar
 Godo Woha- DoroKabuju, Bertempat di Masjid al-Hikmah Godo yang dipenuhi jama'ah dari orang tua hingga anak-anak, laki-laki maupun perempuan hadir kurang lebih 730 orang. Rabu, 22 Februari 2023 M bertepatan 2 Sya'ban 1444 H. Sebelum kegiatan dimulai, jamaah masjid al-Hikmah melakukan shalat isya' secara berjamaah.  Ustadz Umardudin Yasin selaku ketua DKM Masjid Al-Hikmah menyampaikan dalam sambutannya bahwa kegiatan ini bertujuan agar generasi mengaktualisasi nilai dari peristiwa Isra Mi'raj dan kegiatan semacam ini rutin dilaksanakan di kamoung Godo al-khusus di Masjid Al-hikmah ini. Kajian Kontemporer ini mangangkat tema Aktualisasi Nilai-nilai Isra' Mi'raj dan Kehidupan Ibadah di tengah Terpaan Digitalisasi sebagai pemateri Dr. Abdul Munir, M.Pd.I.  Ustadz Doktor menguraikan nilai-nilai yang tersirat dari peristiwa isra Mi'raj dengan memetik nilai yang kontekstual sesuai kebutuhan mendesak dalam perbaikan kualitas iman dan takwa generasi milenial ini. Yan...

PERINGATAN ISRA MI'RAJ NABI MUHAMMAD SAW DAN SOSIALISASI KAMPUS IAIM BIMA DI SMAN 3 SAPE BIMA NTB

Gambar
  Menjemput moment yang spesial ini, Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Sape Abubakar, S.Pd. mengadakan kegiatan peringatan Isra' Mi'raj 1444 Hijriah. Jum"at 26 Rajab 1444 H bertepatan 17 Februari 2023 M. Bertempat di lapangan sekolah, hadir 500 orang terdiri dari siswa, guru, anggota Darma Wanita Persatuan, mengikuti acara peringatan Isra' Mi'raj dengan penuh antusias, bagaimana tidak? Karena Kepala sekolah mengundang Dai kondang sekaligus akademisi dari Kampus Institut Agama Islam Muhammadiyah Bima yaitu Dr. Abdul Munir, M.Pd.I. Acara semakin semarak karena ikut dimeriahkan oleh Group Marawis SMAN 3 Sape yang sepak terjangnya tak diragukan lagi. Dengan lantunan beberapa shalawat menjadikan suasana semakin hidmah dan penghayatan seakan peristiwa isra dan mi'raj sedang berlangsung saat ini. Doktor Abdul Munir menguraikan beberapa hikmah peristiwa isra mi'raj diselingi sosialisasi kampus IAIM Bima serta pengarahan tentang pernikahan dini dan narkoba. Kepala sekolah...

SMAN 2 KOTA BIMA KEHADIRAN TIM IAIM BIMA

Gambar
Dr. Abdul Munir, M.Pd.I menyampaikan nasihat kepada siswa SMAN 2 Kota Bima DoroKabuju, Jum'at 10 Februari 2023 ini SMA Negeri 2 Kota Bima melaksanakan kegiatan rutin Penguatan Iman dan Taqwa (IMTAQ) sebagai program unggulan dalam rangka pembentukan karakter siswa dan profil pelajar Pancasila. Kegiatan IMTAQ bertempat di Masjid Sekolah yang diikuti oleh semua siswa/siswi dan guru-guru pembina. IMTAQ kali ini istimewa karena kedatangan TIM dari Kampus Institut Agama Islam (IAI) Muhammadiyah Bima lebih istimewa lagi yang hadir adalah Dr. Abdul Munir yang merupakan Ketua Prodi Bahasa Arab Senior juga Koodinator Pengajar Praktik A.4 Kabupaten Bima serta Instruktur Nasional Literasi Membaca AKMI.  Usai membaca Surah Yasin bersama, Doktor Munir menyampaikan nasehat-nasihat tentang kaidah menuntut ilmu dan motivasi dalam belajar terlebih generasi milenial. Dan di sela-sela penyampaiannya Pak Doktor menyelipkan promosi Kampus Beliau IAIM Bima. Mengingat waktu dan kondisi Doktor menyampaikan...

REMAS JAMI' AL-HASANAH BARALAU MONTA MELAKSANAKAN PERINGATAN ISRA' MI'RAJ NABI MUHAMMAD SAW

Gambar
  Ustadz Dr. Abdul Munir, M.Pd.I saat menyampaikan Hikmah Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW. DoroKabuju-Monta, Baralau, Bertempat di Masjid Jami' Al-Hasanah Baralau Kecamatan Monta Tanggal 18 Februari 2023 bertepatan dengan tanggal 27 Rajab 1444 hijriah, diadakan peringatan Isra dan Mi'raj Nabi Muhammad SAW yang dihadiri oleh 850 orang. Peringatan Isra Mi'raj ini dilaksanakan oleh Remaja Masjid Jami' al-Hasanah kerja sama dengan unsur pemerintah dan PHBI Kecamatan Monta. Panitia mengundang dai kondang Kabupaten Bima Dr. Abdul Munir, M.Pd.I. yang saat ini sebagai penyuluh Agama Islam Kabupaten Bima dan Dosen Bahasa Arab di IAIM Bima, juga sebagai pimpinan Baznas Kabupaten Bima serta Koordinator Pengajar Praktik Guru Penggerak A.4 Kabupaten Bima. Disela-sela kesibukannya, beliau sempat menyampaikan tausyiah dihadapan masyarakat Baralau Monta padahal beliau begitu sibuk selain aktifitas yang disebutkan di atas beliau juga sebagai Instruktur Nasional Literasi Membaca A...